Java

Pada tahun 2010, Sekala melakukan studi penggunaan lahan dan analisis potensi konflik pada lokasi pertambangan di Banyuwangi, Jawa Timur. Pada kegiatan ini, Sekala kerjasama dengan PT. IMS dan LSM mengumpulkan data kondisi aktual pemanfaatan lahan, sejarah penggunaan lahan, status hukum penggunaan lahan, mata pencaharian penduduk, keadaan masyarakat, dan situasi sosial hubungan perusahaan dan masyarakat. Penelitian ini memberikan analisis dan rekomendasi kepada perusahaan dalam rangka mengelola pertambangan emas di Gunung Tumpang Pitu, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Sekala menekankan agar perusahaan memfasilitasi kegiatan pemetaan partisipatif, untuk mengurangi konflik dan mencegah meningkatnya potensi konflik penggunaan lahan perusahaan dan masyarakat.